Header Ads

Cara Me-reset Clash of Clans Village dan Buat Akun Baru dengan Apple ID Baru

[[TUTORIAL]] Cara Me-reset Clash of Clans Village
Syarat: - Jailbroken device - iFile/Filza - Koneksi internet lah

Prem: Pengen bikin akun COC kedua tapi nggak bisa? Harus restore? Karena bikin akun COC baru di iOS nggak semudah di Android yang tinggal clear data. Meski di uninstall, COC akan mendeteksi device kita sudah punya akun sebelumnya kalau diinstall lagi, makanya kita perlu restore untuk bikin akun COC kedua. Restore iDevice nggak semudah flashing Android device, banyak pertimbangan, apalagi dengan status iOS 8.1.2 closed dan iOS 8.2 masih belum rilis tool jailbreak-nya. Disini, pemeran utamanya adalah file "keychain-2.db", dimana data sensitif aplikasi disimpan. Tanpa jailbreak, kita nggak bisa reset data di keychain-2.db. Lanjut.... ~newbie, maklum kalau tulisannya jelek om...

  1. Buka COC, pastikan akun kita aman. Disini ane cuma mau nunjukin kalau memang sebelumnya ane punya akun COC. Biar gak hoax aja. (Pict 1)
  2. Close COC dari multitasking, logout Apple ID dari Game Center. Masuk Setting - Game Center - SignOut. (Pict 2 & 3)
  3. Buka iFile, kita akan menghapus semua tabel SQL dari COC, supaya server mendeteksi kalau COC baru pertama kali diinstall di device kita. File yang kita modifikasi database SQL-nya adalah "keychain-2.db". Masuk ke direktori "/var/Keychains". (Pict 4)
  4. Setelah berada di folder Keychains, cari file "keychain-2.db", lalu tap sampai muncul dialog box, kita buka dengan SQLite3 Editor. Kemudian di pojok kiri atas, tap "SQL" karena di dalam sini kita akan hapus semua database dari COC. Kemudian posisikan pointer pada "SQL Statement". (Pict 5)
  5. Masukkan syntax berikut, pastikan jangan salah sedikitpun.
delete from genp where agrp like '%supercell.magic%'
lalu tekan Enter atau Search. (Pict 6)
Selesai.
Silahkan buka COC kembali dan bikin ID COC baru dengan Apple ID baru. (Pict 7, 8, 9, & 10)
Good luck.

*Nb: - pada langkah kelima, kalau sampean lihat Pict 5, tulisan "genp" typo jadi "gnep". mohon maap om...udah ngantuk, yang bener "genp". heheh. mau capture lagi udah hoamm.
  • setelah memasukkan syntax, harusnya ada garis lurus seperti di gambar menandakan database berhasil dihapus.
  • sedikit penjelasan dari syntax : delete from genp where agrp like '%supercell.magic%'
mencari (like) dan menghapus (delete) data yang berawalan dan berakhiran (function '%%') dengan kata supercell.magic.
  • kenapa supercell.magic, karena nama package aplikasi dari COC adalah kata tersebut, com.supercell.magic.
  • pada Pict 6, COC menwarkan kita login, kalau sudah pernah punya akun sebelumnya. Skip/Cancel aju kalau mau bikin baru. (tujuan tutorial ini kan bikin baru heheh)

No comments

Powered by Blogger.